Hukum & Kriminal
Hujan Angin dan Ombak Besar Hentikan Sementara Pencarian Pelajar Kediri yang Terseret Ombak di Pantai Prigi
Memontum Trenggalek – Usaha pencarian terhadap satu dari empat pelajar asal Kediri, yang terseret ombak di Pantai Prigi, Kabupaten Trenggalek, harus dihentikan sementara, Minggu (01/01/2023) sore.
Penghentian paksa pencarian satu korban yang masih terseret ombak tersebut, dikarenakan faktor cuaca yang tidak mendukung. Meski pun, petugas gabungan hingga Basarnas, Polairud dan nelayan warga, turut dilibatkan dalam pencarian musibah yang berlangsung sekitar 09.30 tadi itu.
Kapolsek Watulimo, AKP Suyono, menjelaskan bahwa kondisi cuaca saat ini di lokasi sedang hujan angin. Sehingga, karena sangat tidak mungkin untuk dipaksakan dengan kondisi ombak yang ada, maka untuk usaha pencarian harus dihentikan sementara. Sambil, nantinya menunggu kondisi yang lebih baik.
“Tadi kita sudah mencoba mengerahkan semuanya. Selain petugas gabungan, kita juga dibantu Polairud dan Basarnas serta nelayan setempat. Termasuk, sejumlah relawan yang ada. Namun, hingga dicoba lakukan dengan perahu karet dan pemasangan jaring tarik di sekitar lokasi, usaha itu masih belum membuahkan hasil. Sehingga, sementara dihentikan, karena kondisi di sini juga hujan angin,” tegas Kapolsek Watulimo.
Baca juga:
- Ratusan Massa Paslon Fren Meriahkan Gowes, Serukan Pilih Nomor 2 untuk Kota Kediri Lebih Baik
- KPU Kabupaten Kediri Distribusikan Logistik Pilkada Serentak 2024
- KPU Kabupaten Kediri Gelar Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara Pilkada 2024
- Dua Paslon Pilkada Kabupaten Kediri Sampaikan Visi Misi dalam Debat ke Dua KPU
- Sapa Warga Gayam, Paslon Fren Kenalkan Program 1 RT 1 Wirausaha Baru dan Peningkatan Kesejahteraan
Mengenai kondisi tiga pelajar yang berhasil diselamatkan dan menjalani perawatan, Kapolsek menjelaskan, paska dirawat di Puskesmas Watulimo, diinformasikan kondisinya sudah membaik. Sehingga, pihak keluarga akan menjemput ketiganya untuk dibawa pulang.
“Informasi terakhir, kondisinya sudah membaik. Sehingga, sore ini sudah bisa dijemput keluarga,” tambahnya.
Akibat kejadian di awal tahun ini, sontak membuat Kapolres Trenggalek, AKBP Alith Alarino bersama Wakapolres Trenggalek, Kompol Sunardi, pun turun ke lokasi. Bahkan, beberapa anggota juga terlihat di sejumlah titik papan peringatan atau larangan berenang karena faktor cuaca atau ombak.
Sebagaimana diberitakan, sebanyak empat pelajar SMK dari Kediri, terseret ombak Pantai Prigi. Akibat kejadian yang berlangsung cepat, tiga pelajar berhasil diselamatkan. Sementara satu pelajar, masih dilakukan pencarian. (mil/sit)
- Hukum & Kriminal4 tahun
Polresta Kediri Tangkap 3 Pengedar Pil Dobel L
- Hukum & Kriminal4 tahun
Mantan Camat Kras Ditetapkan Sebagai Tersangka
- Hukum & Kriminal4 tahun
Satreskrim Unit Cyber Polresta Bongkar Prostitusi Online
- Politik4 tahun
Muncul 2 Kandidat Baru di Musda DPD Golkar
- Pemerintahan4 tahun
PKK Siap Sukseskan Program Jatim Bermasker
- Olahraga4 tahun
Presiden Klub Persik Tagih Regulasi Protokol Kesehatan
- Pemerintahan4 tahun
Total 546 Pelanggar pada Operasi Patuh Semeru di Kediri
- Pemerintahan4 tahun
Sosialisasi KPU RI Hadapi Pilgub dan Pilbup di Masa Pandemi