Kediri
Peduli Stunting, Dansatgas TMMD ke 122 Kodim Kediri Beri Paket Sembako Bagi Masyarakat
Memontum Kediri – Perhatian lebih diberikan Satuan Tugas TNI Manunggal Membangun Desa (Satgas TMMD) ke-122 Kodim 0809/Kediri, ke beberapa wilayah sasaran TMMD. Salah salah satunya, seperti yang dilakukan Dandim 0809/Kediri, Letkol Inf Aris Seriawan, yang membagikan paket Sembako, Kamis (03/10/2024) tadi.
Dalam momen itu, Dandim Kediri secara simbolis memberikan bantuan kepada masyarakat yang kurang mampu. Sementara pelaksanaan sendiri, berlangsung di Lapangan Desa Pagung, Kecamatan Semen, Kabupaten Kediri.
Baca juga :
Paket Sembako yang diberikan oleh Satgas TMMD itu, merupakan bagian dari upaya untuk mengurangi angka stunting di wilayah Kodim 0809/Kediri. Stunting sendiri, adalah kondisi yang dialami oleh anak yang pertumbuhannya terhambat. Kondisi ini, dapat mempengaruhi pertumbuhan fisik dan perkembangan kecerdasan anak.
“Melalui bantuan Paket Sembako tersebut, diharapkan dapat membantu orang tua dalam menyediakan makanan bergizi untuk anak-anak,” kata Komandan Kodim Kediri, yang juga selaku Dansatgas TMMD.
Dalam kesempatan itu dirinya juga menjelaskan, bahwa pemberian paket Sembako ini untuk membantu masyarakat yang membutuhkan. Terutama, orang tua yang anaknya mengalami stunting. “Kami berharap dengan adanya bantuan paket Sembako ini, anak-anak yang mengalami stunting dapat mendapatkan gizi yang cukup. Sehingga, pertumbuhan mereka dapat kembali lebih baik,” paparnya. (kom/pan/gie)
- Hukum & Kriminal4 tahun
Polresta Kediri Tangkap 3 Pengedar Pil Dobel L
- Hukum & Kriminal4 tahun
Mantan Camat Kras Ditetapkan Sebagai Tersangka
- Hukum & Kriminal4 tahun
Satreskrim Unit Cyber Polresta Bongkar Prostitusi Online
- Politik4 tahun
Muncul 2 Kandidat Baru di Musda DPD Golkar
- Pemerintahan4 tahun
PKK Siap Sukseskan Program Jatim Bermasker
- Olahraga4 tahun
Presiden Klub Persik Tagih Regulasi Protokol Kesehatan
- Pemerintahan4 tahun
Total 546 Pelanggar pada Operasi Patuh Semeru di Kediri
- Pemerintahan4 tahun
Sosialisasi KPU RI Hadapi Pilgub dan Pilbup di Masa Pandemi