Hukum & Kriminal

Korban Meninggal Kecelakaan di Jalur Klemuk Kota Batu Jadi 3 Orang

Diterbitkan

-

Korban Meninggal Kecelakaan di Jalur Klemuk Kota Batu Jadi 3 Orang

Memontum Kota Batu – Jumlah korban meninggal akibat kecelakaan di Jalur Curam Klemuk, Kelurahan Songgokerto, Kecamatan/Kota Batu, yang diduga disebabkan rem blong truk muatan sapi, bertambah. Jika sebelumnya korban meninggal ada satu orang, maka kabar terakhir disebutkan bertambah dua orang. Sehingga, korban meninggal akibat peristiwa itu menjadi tiga orang.

Adapun identitas korban, yakni Kuswantoro (48), warga Jalan Suropati Gang Karate RT 3 RW 12, Kelurahan Ngaglik, Kecamatan Batu. Korban, meninggal sesaat usai kejadian atau di lokasi kejadian.

Kemudian, dua korban susulan lainnya, yaitu bernama Sunarianto, warga RT05 RW10, Kelurahan Tulusrejo, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang. Lalu, korban ketiga yakni Siti Muy Asaroh, warga RT03 RW06, Dusun Junggo, Desa Tulungrejo, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu.

Kasatlantas Polres Batu, AKP Lya Ambarwati, membenarkan bahwa kedua korban meninggal setelah menjalani perawatan intensif di RS Bhayangkara Hasta Brata. “Ya benar, korban meninggal dunia bertambah dua orang. Sebelumnya, satu meninggal di lokasi dan dua orang meninggal di rumah sakit. Mereka merupakan pengendara roda dua,” terangnya, saat berada di Rumah Sakit Bhayangkara Hasta Brata, Kota Batu, Selasa (16/05/2023) malam.

Advertisement

Baca juga :

Dan, tambahnya, kondisi saat ini total masih ada dua luka berat dan 3 luka ringan. Bila diuraikan, yang luka berat adalah sopir truk bernama Nasrulloh (25), warga Dusun Kemuning, Desa Tiru Kidul, Kecamatan Gurah, Kabupaten Kediri dan pengendara Honda Supra Fit bernama Sunaryo (55) warga Dusun junggo RT 3 RW 8, Desa Tulungrejo, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu.

Kemudian, yang luka ringan adalah dua penumpang truk yakni Imam Maki (35), warga Desa Jarak RT01 RW06, Kecamatan Plosoklaten, Kabupaten Kediri dan Anggi Diska (22), warga Desa Plaosan, Kecamatan Wates, Kabupaten Kediri. Serta, pengendara sepeda motor Vario bernama Agus Serta Budi (41).

“Jadi, korban jiwa atas kejadian kecelakaan itu, saat ini 3 orang dan luka berat 2 orang serta luka ringan 3 orang. Saat ini, kami masih melakukan penyelidikan,” paparnya.

Sebagaimana diberitakan, truk nopol AG 9915 VI pengangkut sapi, diduga mengalami rem blong dan menyebabkan tabrakan beruntun dengan menabrak mobil Avanza N 1075 JO serta beberapa kendaraan sepeda motor yang diantaranya motor Vario Nopol S 5498 LS, Supra X Nopol N 4150 LT dan Supra Nopol N 2918 KP. Lalu, ada satu unit kendaraan roda dua dalam kondisi selamat yang posisinya tepat di belakang truk yang mengalami kecelakaan. (put/sit)

Advertisement
Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas