Kediri
Lantik Puluhan Pejabat Struktural di Pemkab Kediri, Mas Dhito Tekankan Kedisiplinan dan Keikhlasan Bekerja
Memontum Kediri – Bupati Kediri, Hanindhito Himawan Pramana, melantik puluhan pejabat di lingkup Pemerintah Kabupaten Kediri. Dalam kesempatan itu, pihaknya meminta pejabat untuk terus meningkatkan kedisiplinan dan kompetensi yang dimiliki. Hal ini, disampaikannya seusai melantik 47 pejabat struktural di Kantor Pemerintah Kabupaten Kediri, Rabu (21/09/2022) pagi.
Menurut Mas Dhito, sebagai pelayan masyarakat, pegawai harus memiliki kedisiplinan dan kompetensi yang mumpuni. Sehingga, kinerja yang dimilikinya terus maksimal. “Para pejabat yang sudah dilantik, harus bisa meningkatkan kompetensinya masing-masing. Menjaga kualifikasinya, kinerjanya dan yang paling penting lagi menjaga kedisiplinan,” kata Mas Dhito.
Orang nomor satu di lingkungan Kabupaten Kediri ini mengatakan, dalam mengatasi persoalan sumber daya manusia di lingkup pemerintahan, perlu adanya rotasi pegawai. Pihaknya mengaku, selama menjabat telah dilakukan rotasi 550 pegawai. Dimana, 260 posisi yang sebelumnya kosong telah diisi oleh bupati mudua tersebut.
“Hari ini sudah kita selesaikan, regenerasi mulai dari tingkat kecamatan dan dinas sudah terpenuhi semua,” katanya.
Baca juga:
- KPU Kabupaten Kediri Gelar Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara Pilkada 2024
- Dua Paslon Pilkada Kabupaten Kediri Sampaikan Visi Misi dalam Debat ke Dua KPU
- Sapa Warga Gayam, Paslon Fren Kenalkan Program 1 RT 1 Wirausaha Baru dan Peningkatan Kesejahteraan
- Dorong Ekonomi Lokal, Paslon Fren Tawarkan Pengembangan Wisata Religi di Jamsaren Kota Kediri
- Serap Aspirasi, Bunda Fery Silviana dan Regina Nadya Suwono Kunjungi Kelurahan Dandangan Kediri
Disamping itu, pihaknya juga berpesan agar adaptasi terhadap tugas pokok yang diemban di posisi yang baru harus segera dilakukan. Pasalnya, hal ini sangat diperlukan agar roda pemerintahan terus berjalan sehingga akselerasi program yang dicanangkan bisa tercapai.
Sedangkan, pada pelantikan tersebut terdapat dua orang pejabat pimpinan tinggi pratama, 34 orang pejabat administrator dan 11 orang pejabat pengawas yang dilantik.
Terakhir, bupati muda yang gemar bervespa ini menyinggung mengenai keikhlasan dalam bekerja, yang selalu digaungkannya ketika melantik pejabat dan momentum lainnya. “Pesan saya, yang selalu saya sampaikan saat pelantikan, saya minta kepada para pejabat untuk bekerja dengan hati,” paparnya. (kom/pan/sit)
- Hukum & Kriminal4 tahun
Polresta Kediri Tangkap 3 Pengedar Pil Dobel L
- Hukum & Kriminal4 tahun
Mantan Camat Kras Ditetapkan Sebagai Tersangka
- Hukum & Kriminal4 tahun
Satreskrim Unit Cyber Polresta Bongkar Prostitusi Online
- Politik4 tahun
Muncul 2 Kandidat Baru di Musda DPD Golkar
- Pemerintahan4 tahun
PKK Siap Sukseskan Program Jatim Bermasker
- Olahraga4 tahun
Presiden Klub Persik Tagih Regulasi Protokol Kesehatan
- Pemerintahan4 tahun
Total 546 Pelanggar pada Operasi Patuh Semeru di Kediri
- Pemerintahan4 tahun
Sosialisasi KPU RI Hadapi Pilgub dan Pilbup di Masa Pandemi