Kediri
Pertama di Indonesia, Bupati Kediri Buat Kontes Gede-gedean Ikan Lele
Memontum Kediri – Bupati Kediri, Hanindhito Himawan Pramana, menggelar kontes gede-gedean Ikan Lele, Senin (20/03/2023) tadi. Kontes ini, diklaim baru pertama dilakukan di Indonesia.
Kontes ikan sendiri, biasa ditemui pada ikan-ikan hias. Namun, ditangan bupati yang akrab disapa Mas Dhito itu, ikan berkumis yang notabene adalah ikan konsumsi, justru dapat diubah menjadi kontes yang unik dan baru pertama kali ditemui di Indonesia.
Alasannya kontes ini, karena besarnya potensi lele di Bumi Panjalu. Bahkan, produksi ikan lele di wilayah ini pada tahun 2022 lalu, mencapai 16300 ton.
“Kontes gede-gedean Lele pertama di Indonesia, ini adalah event pertama untuk pembudidaya di Kabupaten Kediri,” kata Mas Dhito, yang disampaikan Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Kediri, Nur Hafid.
Peserta yang dikhususkan bagi pembudidaya tersebut, ujarnya, dimaksudkan untuk edukasi serta sebagai ajang promosi. Ke depan, kontes ini akan dibuka untuk umum.
Baca juga:
- Evaluasi Kinerja Petugas Puskesmas, Mas Dhito Pastikan Mutu Layanan Kesehatan
- Kunjungi Budidaya Ikan, Mas Dhito Minta Agar Koi Jadi Ikan Hias Identik Kabupaten Kediri
- Redesain Motif Panji, Mas Dhito Gelar Kediri Fashion Batik Festifal
- Pengajian bersama Gus Kautsar Jadi Rangkaian Pembuka Pelaksanaan Kediri Scooter Fertival 7
- Buka Exhibition Museum, Pj Wali Kota Kediri Tekankan Cara Baru dalam Nikmati Koleksi Museum
Nur Hafid menambahkan, dalam kontes tersebut ditemukan Lele terbesar mencapai 12 kilogram. Selain besarnya, pemenang dinilai dari kondisi morfologinya atau bentuk dari ikan Lele.
Selain kontes gede-gedean Lele, Pemerintah Kabupaten Kediri juga menggelar kontes betta atau Ikan Cupang dan kontes Channa. Ketiga kontes yang berlangsung bersamaan di basement Monumen Simpang Lima Gumul (SLG).
Kontes tersebut, pun juga menyita perhatian pengunjung. Dimana saat berkunjung ke monumen yang menjadi pusat ekonomi di Kabupaten Kediri, itu bisa sekaligus melihat berbagai macam Ikan Hias.
“Menurut saya menarik, karena bisa melihat ikan yang bagus-bagus. Kebetulan saya sama anak dan anak saya juga suka,” kata Nur Wiyono, salah satu pengunjung.
Pria berusia 35 tahun yang datang bersama anak dan istrinya, itu mengaku awalnya tak mengetahui adanya kontes ikan tersebut. Namun, setelah melihat banner agenda tersebut di parkiran SLG, pihaknya mengaku tertarik untuk melihat.
“Awalnya nggak tahu. Cuman, baru paham setelah ada banner,” paparnya.(kom/pan/sit)
- Hukum & Kriminal4 tahun
Polresta Kediri Tangkap 3 Pengedar Pil Dobel L
- Hukum & Kriminal4 tahun
Mantan Camat Kras Ditetapkan Sebagai Tersangka
- Hukum & Kriminal4 tahun
Satreskrim Unit Cyber Polresta Bongkar Prostitusi Online
- Politik4 tahun
Muncul 2 Kandidat Baru di Musda DPD Golkar
- Pemerintahan4 tahun
PKK Siap Sukseskan Program Jatim Bermasker
- Olahraga4 tahun
Presiden Klub Persik Tagih Regulasi Protokol Kesehatan
- Pemerintahan4 tahun
Total 546 Pelanggar pada Operasi Patuh Semeru di Kediri
- Pemerintahan4 tahun
Sosialisasi KPU RI Hadapi Pilgub dan Pilbup di Masa Pandemi