Kediri
Ditanya Mengenai Penundaan Pemilu, Bupati Kediri Pilih Fokus Kerja
Memontum Kediri – Wacana penundaan Pemilu 2024 yang diusulkan sejumlah partai politik, tidak membuat gelisah Bupati Kediri, Hanindhito Himawan Pramana. Bupati yang juga merupakan kader Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan, itu lebih memilih fokus bekerja untuk kemajuan Kabupaten Kediri.
“Pelaksanaan Pemilu tidak terlalu saya pusingkan. Saat ini, lebih baik saya fokus untuk benahi Kabupaten Kediri,” kata bupati yang akrab disapa-Mas Dhito, Jumat (11/03/2022).
Bupati Kediri periode 2021-2024 yang dilantik pada 26 Februari 2021 itu, efektif menjabat untuk periode ini, tidak sampai 4 tahun. Dengan waktu yang singkat itu, Mas Dhito ingin lebih fokus bekerja membangun Kabupaten Kediri sebagaimana tertuang dalam visi misinya.
Baca juga :
- KPU Kabupaten Kediri Gelar Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara Pilkada 2024
- Dua Paslon Pilkada Kabupaten Kediri Sampaikan Visi Misi dalam Debat ke Dua KPU
- Sapa Warga Gayam, Paslon Fren Kenalkan Program 1 RT 1 Wirausaha Baru dan Peningkatan Kesejahteraan
- Dorong Ekonomi Lokal, Paslon Fren Tawarkan Pengembangan Wisata Religi di Jamsaren Kota Kediri
- Serap Aspirasi, Bunda Fery Silviana dan Regina Nadya Suwono Kunjungi Kelurahan Dandangan Kediri
Apalagi, dengan adanya proyek pembangunan bandara di Kabupaten Kediri, yang diperkirakan mulai beroperasi pada pertengahan 2023 mendatang. Infrastruktur untuk menopang keberadaan bandara, termasuk kesiapan sektor lain, seperti pertanian dan penguatan SDM dari pelaku UMKM menjadi perhatian serius.
“Kita harus siap di segala sektor untuk menyambut beroperasinya bandara Kediri,” tegasnya.(kom/pan/sit)
- Hukum & Kriminal4 tahun
Polresta Kediri Tangkap 3 Pengedar Pil Dobel L
- Hukum & Kriminal4 tahun
Mantan Camat Kras Ditetapkan Sebagai Tersangka
- Hukum & Kriminal4 tahun
Satreskrim Unit Cyber Polresta Bongkar Prostitusi Online
- Politik4 tahun
Muncul 2 Kandidat Baru di Musda DPD Golkar
- Pemerintahan4 tahun
PKK Siap Sukseskan Program Jatim Bermasker
- Olahraga4 tahun
Presiden Klub Persik Tagih Regulasi Protokol Kesehatan
- Pemerintahan4 tahun
Total 546 Pelanggar pada Operasi Patuh Semeru di Kediri
- Pemerintahan4 tahun
Sosialisasi KPU RI Hadapi Pilgub dan Pilbup di Masa Pandemi