Kediri
Hadiri Deklarasi Damai Pilkades Kediri, Mas Dhito Berharap Kades Terpilih Adalah Sosok Pemimpin yang Bekerja untuk Rakyat
Memontum Kediri – Bupati Kediri, Hanindhito Himawan Pramana, berharap kepada kepala desa (Kades) terpilih dalam pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak pada 7 Desember 2022 mendatang, merupakan sosok pemimpin yang mau bekerja untuk rakyat. Sehingga, pelayanan masyarakat dan pembangunan di desa, bisa berjalan beriringan.
“Saya berharap pada 7 Desember nanti, Kades yang terpilih sebagai kepala desa yang mau bekerja buat rakyat,” katanya seusai pelaksanaan deklarasi damai di Gedung Bagawanta Bhari, Sabtu (03/12/2022) tadi.
Peningkatan pelayanan publik, memang menjadi prioritas utama dan menjadi bagian visi misi bupati yang akrab disapa Mas Dhito. Di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kediri, Mas Dhito pun sejak awal menjabat menggenjot jajarannya dalam pelayanan.
Mas Dhito mengungkapkan, banyak keluhan yang diterima di tingkat desa dalam pelayanan. Seperti, perangkat yang tidak ada, maupun kurangnya pelayanan yang ramah.
Pelaksanaan Pilkades 2022, ini diharapkan bisa menjadi momentum untuk melakukan perubahan. Pihaknya berpesan, supaya kepala desa terpilih nantinya bisa melayani masyarakat di tingkat desanya masing-masing dengan ramah.
“Saya minta nanti dibuat lomba rutin tahunan. Seperti, 50 desa terbaik dalam pelayanan publik, desa teramah itu mana saja,” ungkapnya.
Baca juga :
- KPU Kabupaten Kediri Gelar Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara Pilkada 2024
- Dua Paslon Pilkada Kabupaten Kediri Sampaikan Visi Misi dalam Debat ke Dua KPU
- Sapa Warga Gayam, Paslon Fren Kenalkan Program 1 RT 1 Wirausaha Baru dan Peningkatan Kesejahteraan
- Dorong Ekonomi Lokal, Paslon Fren Tawarkan Pengembangan Wisata Religi di Jamsaren Kota Kediri
- Serap Aspirasi, Bunda Fery Silviana dan Regina Nadya Suwono Kunjungi Kelurahan Dandangan Kediri
Bupati muda itu pun mengingatkan kepada para calon kades, bahwa seorang pemimpin dari cara memberikan salam kepada rakyatnya, sudah bisa dilihat oleh rakyat bahwa apa yang disampaikan itu menggunakan hati atau tidak.
Mas Dhito berharap, calon kades yang telah mengikuti deklarasi damai tersebut, merupakan orang yang memiliki kekuatan, kesabaran dan keiklasan. Sehingga, diberikan yang terbaik pada 7 Desember mendatang.
“Saya doakan yang menang bisa bekerja dengan baik, yang kalah pun bisa cepat berdamai dengan yang menang,” paparnya.
Sebagaimana diketahui, pelaksanaan Pilkades serentak 2022, diadakan di 57 desa dalam 13 kecamatan. Adapun Pilkades tersebut, diikuti oleh 155 calon dimana 42 orang merupakan incumbent.
Kapolres Kediri, AKBP Agung Setyo Nugroho, menyampaikan bahwa pengamanan pelaksanaan Pilkades serentak itu pihaknya tetap akan berkoordinasi dengan Pemerintah Kabupaten Kediri. Pengamanan akan diterjunkan kurang lebih 2000 personil yang akan menjangkau setiap TPS. Dalam masa tenang saat ini, aparat keamanan akan melakukan patroli di desa yang daerahnya berpotensi rawan.
“Saat ini kami melakukan pengamanan logistik terutama dan kami tetap melaksanakan patroli ke masing-masing calon,” ungkapnya.
Patroli itu, ditujukan supaya dalam pelaksanaan pilkades semua calon kades bisa menjalankan ketentuan sebagaimana yang disampaikan dalam deklarasi. (kom/pan/sit)
- Hukum & Kriminal4 tahun
Polresta Kediri Tangkap 3 Pengedar Pil Dobel L
- Hukum & Kriminal4 tahun
Mantan Camat Kras Ditetapkan Sebagai Tersangka
- Hukum & Kriminal4 tahun
Satreskrim Unit Cyber Polresta Bongkar Prostitusi Online
- Politik4 tahun
Muncul 2 Kandidat Baru di Musda DPD Golkar
- Pemerintahan4 tahun
PKK Siap Sukseskan Program Jatim Bermasker
- Olahraga4 tahun
Presiden Klub Persik Tagih Regulasi Protokol Kesehatan
- Pemerintahan4 tahun
Total 546 Pelanggar pada Operasi Patuh Semeru di Kediri
- Pemerintahan4 tahun
Sosialisasi KPU RI Hadapi Pilgub dan Pilbup di Masa Pandemi