Kediri
Lewat Film Dokumenter CICA, Mas Dhito Angkat Perjuangan Disabilitas Kediri
Memontum Kediri – Pemerintah Kabupaten Kediri melalui Dinas Sosial (Dinsos) dan Tim Penggerak PKK Kabupaten Kediri, menggelar lomba film dokumenter Cipta, Inspirasi, Cita dan Asa (CICA). Gelaran event ini, diikuti oleh puluhan sineas lokal yang mengisahkan perjuangan disabilitas sebagai inspirasi dalam karya.
Ajang tersebut, sengaja digelar guna memperlihatkan bentuk nyata komitmen Pemerintah Kabupaten Kediri, dalam memberikan perhatian khusus terhadap penyandang disabilitas untuk mewujudkan wilayah inklusif. “Ada beberapa orang (difabel) yang berani melawan dan mengalahkan dirinya sendiri, bahwa mereka punya kelebihan yang bisa dibanggakan,” terang Bupati Kediri, Hanindhito Himawan Pramana, pada malam penganugerahan di Gedung Bagawanta Bhari.
Hal ini, tambah Mas Dhito-sapaan Bupati Kediri, ditunjukkan dalam film-film dokumenter yang dilombakan. Dimana dalam film tersebut, ditampilkan puluhan difabel yang berjuang untuk bertahan hidup dan berkarya dengan kelebihannya masing-masing.
Dengan semangat talenta yang ada dalam film dokumenter, Mas Dhito berpesan kepada difabel untuk tidak berkecil hati dengan keterbatasan yang dimiliki. “Di setiap satu kekurangan, pasti Tuhan akan memberikan 10 kelebihan lainnya,” tutur bupati muda berkacamata tersebut, Selasa (06/12/2022) tadi.
Dalam ajang ini, film berjudul Pinisi Harapan, mendapatkan juara pertama dengan menokohkan Mohammad Sobirin dari Kecamatan Plosoklaten. Mohammad Sobirin merupakan seorang difabel yang berjuang dengan membuat kerajinan miniatur.
Baca juga :
- KPU Kabupaten Kediri Gelar Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara Pilkada 2024
- Dua Paslon Pilkada Kabupaten Kediri Sampaikan Visi Misi dalam Debat ke Dua KPU
- Sapa Warga Gayam, Paslon Fren Kenalkan Program 1 RT 1 Wirausaha Baru dan Peningkatan Kesejahteraan
- Dorong Ekonomi Lokal, Paslon Fren Tawarkan Pengembangan Wisata Religi di Jamsaren Kota Kediri
- Serap Aspirasi, Bunda Fery Silviana dan Regina Nadya Suwono Kunjungi Kelurahan Dandangan Kediri
Adapun Juara II dan Juara III, dimenangkan oleh Aderay Putra Perdana dan Rizqi Taufiqi Tsani. Sedangkan Sineas Edi Irawan dan Adam Mahardika masing-masing dinobatkan sebagai sineas Favorit I dan II dalam ajang tersebut.
Secara terpisah, Juara III Film Dokumenter CICA, Rizqi Taufiqi Tsani, mengaku senang mendapatkan penghargaan di ajang itu. Terlebih, dalam proses pembuatannya, pria asal Desa Damarwulan, Kecamatan Kepung, ini dapat memetik pelajaran dengan melihat bagaimana kaum difabel berjuang bertahan hidup.
“Event CICA ini menarik, karena jarang mengangkat isu sosial untuk menumbuhkan ekosistem dan ruang diskusi yang bagus,” terangnya.
Rizqi juga berharap, dengan diawalinya lomba film semacam ini, maka dapat menumbuhkan sineas di Kabupaten Kediri untuk berkarya di Bumi Panjalu. Karena menurutnya, selama ini banyak sineas asli Kabupaten Kediri yang memilih berkarya di luar daerah.
“Harapannya, Mas Dhito bisa lebih memberikan film maker dan sineas di Kediri, karena banyak sineas memilih berkarya di luar Kediri,” ujarnya.(kom/pan/sit)
- Hukum & Kriminal4 tahun
Polresta Kediri Tangkap 3 Pengedar Pil Dobel L
- Hukum & Kriminal4 tahun
Mantan Camat Kras Ditetapkan Sebagai Tersangka
- Hukum & Kriminal4 tahun
Satreskrim Unit Cyber Polresta Bongkar Prostitusi Online
- Politik4 tahun
Muncul 2 Kandidat Baru di Musda DPD Golkar
- Pemerintahan4 tahun
PKK Siap Sukseskan Program Jatim Bermasker
- Olahraga4 tahun
Presiden Klub Persik Tagih Regulasi Protokol Kesehatan
- Pemerintahan4 tahun
Total 546 Pelanggar pada Operasi Patuh Semeru di Kediri
- Pemerintahan4 tahun
Sosialisasi KPU RI Hadapi Pilgub dan Pilbup di Masa Pandemi