Politik
Mas Dhito Sambangi Sambirejo
Gelar Dialog dan Tampung Aspirasi Warga
Memontum Kediri – Meski telah ditetapkan sebagai calon tunggal dalam pelaksanaan Pilkada Kediri, calon Bupati Kabupaten Kediri, Hanandhito Himawan Pramono, tetap blusukan ke desa-desa yang ada di wilayah Kabupaten Kediri. Adalah Desa Sambirejo, Kecamatan Pare-Kediri, yang menjadi jujugan pria yang akrab disapa Mas Dhito.
Dalam blusukan kali ini, Mas Dhito mengajak dialog atau ngobrol santai BKAD (Badan Kerjasama Antar Desa) dan UPK (Unit Pengelola Kegiatan). Kegiatan sendiri, berlangsung di Gedung Serbaguna Adan-Adan Gurah dan dilanjutkan di Badan Musyawarah Gereja (Bamag) Desa Sambirejo, Kecamatan Pare.
Dalam kegiatan itu, sedikitnya ada 100 undangan yang hadir. Mas Dhito sendiri, mengawali sapanya dengan menyampaikan visi dan misi serta berbagai program yang diusung oleh calon Bupati Muda itu. Tidak ketinggalan, juga menampung berbagai keluhan masyarakat diseputar lingkungan atau pun pengembangan untuk pembangunan Kabupaten Kediri lebih baik.
“Seperti untuk guru honorer atau pun guru mingguan, kami akan meningkatkan kesejahteraan dengan menaikkan honor yang diterimanya selama ini,” ujarnya disela dialog santai tersebut.
Ke depan, tambahnya, juga akan mereformasi birokrasi. Artinya, ini dilakukan untuk merespon semua aspirasi yang masuk. “Semisal gaji pegawai akan dinaikkan hingga dua sampai tiga kali lipat. Akan tetapi, di situ akan ada konsekuensi yang diterima. Atau, tanggung jawab dari pegawai tersebut,” imbuh Mas Dhito.
Terakhir dalam kesempatan itu, Mas Dhito menyampaikan, untuk TP3 akan dihapus. Karena secara fungsional, tidak bermanfaat maksimal. “Saya berharap, doa dan dukungan dari masyarakat Kabupaten Kediri, untuk mendukung saya pada Pilkada 2020. Insya allah, dengan ridho Allah SWT, dengan niat dan visi misi ataupun program yang saya bawa, bisa membawa Kabupaten Kediri lebih baik,” paparnya. (kdr1/sit)
- Hukum & Kriminal4 tahun
Polresta Kediri Tangkap 3 Pengedar Pil Dobel L
- Hukum & Kriminal4 tahun
Mantan Camat Kras Ditetapkan Sebagai Tersangka
- Hukum & Kriminal4 tahun
Satreskrim Unit Cyber Polresta Bongkar Prostitusi Online
- Politik4 tahun
Muncul 2 Kandidat Baru di Musda DPD Golkar
- Pemerintahan4 tahun
PKK Siap Sukseskan Program Jatim Bermasker
- Olahraga4 tahun
Presiden Klub Persik Tagih Regulasi Protokol Kesehatan
- Pemerintahan4 tahun
Total 546 Pelanggar pada Operasi Patuh Semeru di Kediri
- Pemerintahan4 tahun
Sosialisasi KPU RI Hadapi Pilgub dan Pilbup di Masa Pandemi