Hukum & Kriminal

Setahun Tak Ada Perkembangan, Keluarga Fatayat Datangi Polres

Diterbitkan

-

Setahun Tak Ada Perkembangan, Keluarga Fatayat Datangi Polres

Memontum Kediri – Karena selama setahun kasus kematian Siti Nafiah (39) warga Dusun Canggu, Desa Badas, Kabupaten Kediri, yang ditemukan tewas di dalam toko kelontongnya, mendatanhi Mapolres Kediri.

Karena kasus kematian pengurus fatayat itu hingga kepolisian belum mampu mengungkap identitas siapa pelakunya.

Zaenal Fanani, adik kandung korban mengatakan, keluarga terpaksa mendatangi Polres Kediri untuk meminta kejelasan. “Kedatangan kami kesini untuk menayakan bagaimana tindak lanjut kepolisian mengenai kasus yang menyebabkan kakak saya meninggal dunia, ” kata saat ditemui Memo X di Mapolres Kediri.

Lebih lanjut Zaenal Fanani menjelaskan, hingga saat ini polisi masih belum bisa mengungkap kasus pembunuhan karena minim saksi. ” Karena minim saksi, mau bagaimana lagi, polisi sudah berusaha dengan keras. Akan tetapi, kami sebagai keluarga korban tetap menginginkan agar polisi terus melanjutkan penyelidikan untuk bisa mengungkap siapa pelakunya,” ungkapnya.

Advertisement

Berdasarkan inforasi, Binti Nafiah merupakan anggota Fatayat NU, yang menjadi korban pembunuhan pada 9 Juni 2018 lalu.

Sementara itu Mohammad Muklas, SH, advokat dari LBH NU Kabupaten Kediri mengaku kecewa atas penanganan kepolisian dalam mengawal kasus ini. “Mengapa hingga detik ini kasus Binti Nafiah tak kunjung selesai,” ujarnya geram.

Muklas semakin kecewa setelah mengetahui kasus ini ternyata masih ditangani Polsek Pare. Ia pun meminta agar kasus ini supaya diambil alih dan ditangani oleh Polresta agar dapat segera mengungkap identitas pelaku.

Terpisah, Pama Subbag Humas Polres Kediri Ipda Aris menyatakan, kasus tersebut masih dalam proses penyelidikan lebih lanjut. Pihaknya berharap, keluarga maupun saksi bisa membantu kepolisian dengan jalan memberikan informasi, agar kasus tersebut dapat segera diungkap. (mid/aji/yan)

Advertisement

 

Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas